Garansi 10 Tahun
Free Shipping pulau Jawa & Sumatera
cara-merapikan-tempat-tidur-inthebox.jpg

Cara Merapikan Tempat Tidur dengan Cepat & Mudah

12 August 2018

Merapikan tempat tidur di pagi hari seringkali diabaikan oleh kita. Pasti ada saja alasannya, termasuk tidak ada waktu atau bahkan malas. Kamu juga satu orang yang jarang merapikan tempat tidur? Kalau begitu, kamu harus coba trik dan cara merapikan tempat tidur yang cepat.

Percaya atau tidak, kamu hanya butuh waktu 5 menit untuk membuat tempat tidurmu menjadi sangat rapi dan nyaman untuk dipakai kembali saat malam hari. Kalau sudah tahu triknya, maka kamu bisa merapikan tempat tidur tanpa memakan banyak waktu.

Begini cara merapikan tempat tidur yang cepat:

1. Tarik Seprai

Langkah pertama yang harus kamu lakukan untuk merapikan tempat tidur dengan cepat yaitu menyingkirkan dulu bantal, guling, dan selimut dari atas kasur. Ini akan memudahkan kamu dalam merapikan tempat tidur.

Perlu kamu ingat kalau berantakan atau tidaknya kasur bisa dicerminkan melalui seprai atau yang biasa disebut sprei. Oleh karena itu, cara merapikan tempat tidur yang pertama kali kamu lakukan adalah menarik setiap sisi seprai.

Sebenarnya ada trik agar kamu tak perlu selalu melakukan langkah yang pertama ini. Caranya? Kamu bisa menempelkan sprei dan kasur dengan menggunakan peniti di bagian belakang kasur. Dengan begini, kamu hanya perlu menarik seprai saat suatu waktu lepas.

2. Bersihkan Kasur Pakai Sapu Ijuk

Setelah seprai sudah ditarik dengan rapi, kamu harus membersihkan kasur dari debu. Menggunakan penyedot debu atau vacuum cleaner memang akan bersih, namun ini malah akan memakan waktu lebih lama. Jadi, kamu bisa membersihkan kasur pakai vacuum cleaner saat senggang saja.

Jika sedang terburu-buru, kamu bisa membersihkan tempat tidur hanya menggunakan sapu ijuk. Cara membersihkan tempat tidur ini emmang terkesan sederhana, namun terbukti efektif menghilangkan debu dan kotoran di kasur. Selain itu, cara ini juga paling lama hanya akan memakan waktu 30 detik.

3. Tata Bantal dan Guling

Ketika bagian kasur sudah rapi dan bersih, selanjutnya tata bantal dan guling dengan rapi. Jangan biarkan bantal guling tergeletak di abgain tengan tempat tidur karena ini malah akan membuatnya terlihat berantakan.

Pad acara merapkan tempat tidur kali ini, kamu harus memastikan kalau bantal dan guling disimpan di bagian ujung atas kasur. Kalau kamu memiliki dua buah bantal, jangan ditumpuk melainkan disimpan secara bersebelahan dan letakkan guling di bagian tengahnya.

4. Lipat Selimut

Semuanya sudah selesai?

Nah, cara merapikan tempat tidur yang terakhir adalah dengan melipat selimut. Tak bisa disepelekan, selimut yang tidak dilipat akan membuat tempat tidur tampak sangat berantakan. Dengan kata lain, usahamu merapikan tempat tidur sejak awal akan percuma jika selimut tidak dilipat.

Trik melipat selimut yang cepat adalah dengan menerapkan cara melipat selimut hotel. Kamu hanya perlu membentangkan selimut di atas kasur, lalu masukkan ujung bawah selimut ke balik kasur. Sisakan jarak sekitar 30-40 cm dari sudut tempat tidur bagian atas.

Bukan hanya membuat tempat tidur tampak jauh lebih rapi, posisi selimut yang seperti ini juga memingklinkan kita untuk bisa langsung menggunakannya tanpa harus membentangkan ketika akan dipakai.

Mudah bukan semua poin mengenai cara merapikan tempat tidur dengan cepat yang ada di atas? Kalau kamu sudah terbiasa, merapikan tempat tidur pun tak membutuhkan waktu lama dan bahkan bisa kurang dari 5 menit.

Yuk, jangan tunda lagi merapikan tempat tidur setiap pagi demi kebersihan dan kenyamanan tidur!

ARTIKEL LAINNYA

7 Aturan Tidur Siang yang Baik, Ideal, dan Optimal
19 January 2019
Biasanya kamu tidur siang berapa lama? Ternyata tidur siang yang baik tidak boleh dari 30 menit dan tidak boleh lebih dari jam 3 sore karena bisa berbahaya. Masih ada banyak aturan tidur siang yang ideal. Temukan faktanya agar tubuh segar saat bangun! Selengkapnya
5 Bahaya Tidur Pagi, Ternyata Bisa Picu Kanker Darah!
25 August 2018
Kamu sering tidur pagi hari sampai siang, terutama saat akhir pekan? Memang banyak yang akhirnya tidur sampai siang, namun sayangnya banyak juga yang tidak tahu efek dan bahaya tidur pagi. Selain membuat tubuh lemas, nyatanya sering tidur pagi juga bisa picu penyakit ganas. Selengkapnya
Begini 5 Cara Membuang Kasur yang Tidak Terpakai
5 December 2020
Hampir setiap orang mungkin tidak akan bingung kalau mau membuang sampah sehari-hari atau sampah rumah tangga. Lalu bagaimana kalau kita ingin membuang kasur yang sudah tidak terpakai? Cek di sini caranya! Selengkapnya
CS1